GARUDA DI DADAKU

SELAMAT DATANG

SELAMAT DATANG DI DUNIAKU...

Rabu, 05 Januari 2011

KEGIATAN SOSIAL BERBASIC BISNIS

KEGIATAN SOSIAL BERBASIC BISNIS
Kehidupan sebuah masyarakat tercipta karena kanerja dari pada masyarakat itu sendiri, atinya masyarakat sutau daerah harus memiliki kemampuan manajemen  tatanan yang ada dalam masyarakat itu sendiri. Tatanan masyarakat itu dapat tercipta apabila setiap komponen dapat berperan aktif turut serta dalam pnciptaan sebuah masyarakat yang sejahtera. Dalam sebuah proses perlu adanya seorang pemimpin yang mengkoordinasikan dan mengarahkan kepada tujuan bersama.
Salah satu komponen masyarakat adala pemuda, pemuda adalah seumber power proses penciptaan tatanan masyarakat, sehingga pengoptimalan pemuda untuk berkreasi harus sangat di perhatikan. Harus kita sadari bahwa pemuda di masyarakat kita banyak yang menganggur, ini dapat dilihat dari aktifitas pemuda-pemuda kita paa saat ini yaitu masih banyaknya yangg sering tongkrong dan kumpul yang tidak jelas. Ini harus ada solusinya sehingga tidak menimbulkan permasalahan-permasalahan yang ada di masyarakat.
Pemberdayaan pemuda haruslah kita giatkan  dan juga diisi dengan kegiatan-kegiatan yang bersifat ekonomi sehingga kegiatan-kegiatan  ini  merupakan suatu kegiatan yang dapat menopang kehidupan pemuda secara perseorangan, sehingga katagori usia produktif benar-benar dapat produktif dapat tercapai.
Kegiatan-kegiatan ekonomi untuk pemuda sangatlah banyak contohnya, seperti;
  1. Koperasi Simpan Pinjam
  2. Ternak Lele
  3. Jual Pulsa
  4. Dan masih banyak lagi
Hal ini bila dilaksanakan sesuai dengan perencanaan tentunya akan menghasilkan sebuah keuntungan yang besar. Kegiatan-kegiatan ekonomi ini adalah berkonsep Bisnis artinya suatu kegiatan yang menghasilakan profit, sehingga kegiatan ini dapat menghasilkan dan dapat di pertanggungjawabkan dengan metode menajemen perusahaan. Jadi kegiatan ekonomi ini tidak hanya bersifat social sehingga hasil dari semuanya dapat kita nikmati bersama.
Kegiatan-kegiatan tersebut dapat terlaksana dengan adanya modal awal yang dapat menunjang operasioanlal sehingga apa yang menjadi bagian dari perencanaan dapat berjalan dengan baik.  Oleh karenanya kita membutuhkan pemodal (investor) yang dapat bekerjasama dan memberikan peluang untuk pemuda berusaha dan berkreasi dalam berbisnis. Modal disini bukan beraarti bantuan lepas namun seuah bantuan yang ada pertanggungjawabannya , artinya modal ini harus kembali dan tentunya dapat menghasilkan keuntungan atau profit.
Tujuan kegiatan ekonomi adalah menciptakan lapangan pekerjaan bagi pemuda dengan metode kegiatan social berbasic bisnis. Jadi pemuda yang menjadi anggota PUTRA BANGSA adalah seorang karyawan yang bekerja kepada organisasi, ini harus kita pahami bahwa suatu Organisasi ataupun Komunitas tidak hanya bersifat social saja. Kegiatan ini berbasic bisnis dengan tujuan menjadi sebuah organisasi yang mandiri dan dapat berdikari, sehingga dapat mengembangkan kreatifitas kebangsaan sesame pemuda. Dan tentunya meraih kesejahteraan ekonomi masyarakat.
Mari kita bersama wujudkan Kegiatan Sosial berbasic Bisnis pada setiap komponen masyarakat untuk mencapai kesejahteraan ekonomi bangsa.
SALAM PUTRA BANGSA.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar